Ternyata Talang Air punya fungsi yang penting - ARFAUTO MEDIA

Breaking

Home Top Ad

Januari 28, 2018

Ternyata Talang Air punya fungsi yang penting

Door Visor atau Talang Air adalah suatu aksesoris pada pada mobil yang menempel pada frame pintu bagian atas mobil. Meski bersifat tambahan  atau aksesoris dan terlihat sepele tapi barang ini mempunyai fungsi yang penting.

Fungsi talang air pada umumnya adalah untuk mencegah agar air  tidak bisa masuk ke dalam kabin ketika kaca mobil terbuka sedikit.

Apalagi ketika musim hujan kayak sekarang ini fungsinya sangat bisa dirasakan oleh para pengemudi.Contohnya saja saat mau mengambil tiket atau membayar tol, maupun untuk mengurangi dinginnya suhu AC di dalam kabin mobil.

Selain membikin tampilan mobil  jadi lebih keren,talang air juga bisa mencegah tombol power window tidak terkena air saat di cuci ataupun saat hujan.

Talang air sekarang sudah banyak sekali beredar di pasaran,Nah bagi anda bisa beli di toko variasi mobil yang terdekat di kota anda.Untuk mobil keluaran terbaru biasanya sudah terpasang aksesoris yang satu ini.

Harga talang air di pasaran sangatlah variatif , mulai dari Rp250 ribu  sampai Rp1 juta, tergantung jenis dan kualitas  talang air itu sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Halaman